Latest Posts

Distracted Things

By 9:47 am ,

saya dedikasikan post ini untuk hal-hal yang sulit membuat saya fokus (fokus dari skripsi...YA BENAR SKRIPSI YANG *sensor* ITU!)

dimulai dari seorang perempuan bernama Lizzie Grant yang wajahnya tidak membekas di ingatan hingga akhirnya ia merubah nama menjadi Lana del Rey dengan videoklip absurd berjudul "video games" (lengkap dengan injeksi botox di bibir dan merubah wajahnya menjadi percampuran antara Natalie Portman dan Julia Roberts -ya, anda pasti sangat tertarik sekarang). video games? lagu macam apa yang berjudul "video games"? dengarkan dan siap-siap terkesima oleh suara Lana yang mendayu-dayu. wajah barbie dan suara yang original. baiklah, benar-benar membuat sulit fokus.





Terra Nova (lebih tepatnya hubungan antara dua karakter Lucas Taylor dan Skye Tate)
film seri yang diproduseri oleh Steven Spielberg ini sangat menarik apabila kamu bukan maniak science-fiction yang sibuk memadukan teori dengan naskah film. kamu akan menyukainya jika kamu tidak memperdebatkan apakah film ini menganut teori paralel universe, multi-universe atau apapun. JUST WATCH IT, *sensor*! maaf, saya mengumpat.
sebetulnya di pertengahan film seri ini membosakan (sama hal nya dengan How I *seems never* Met Your Mother) namun di akhir season pertama menjadi begitu manis dan seru. sosok antagonis yang diramu dengan poin-poin sebagai berikut: psycho, anak durhaka, jenius, kurang belaian kasih ibu -selalu berakhir menjadi karakter seksi dan digilai banyak penonton wanita. semua ramuan itu ditambah dengan hubungan kompleks dengan seorang remaja pemberontak yang berhati mulia. hubungan brother-sister yang absurd seperti halnya Shakespearean Greek Tragedy. rumit sekaligus miris seperti halnya Lex dan Lana, Damon dan Elena, Barney dan Robin. baiklah, pada poin ini kamu melihat saya sebagai maniak film seri.

 yeah, dear brother! (source)


akhirnya, di akhir post ini, hal yang paling sulit adalah How I *seems never* Met Your Mother. salahkan semua kepada Andrianti Oktadianti yang mencekoki laptop saya dengan film seri berukuran puluhan giga ini. menonton tujuh season sedangkan anda memiliki sifat penasaran tingkat akut bukanlah hal yang mudah. menghabiskan tujuh season bukanlah perkara satu atau dua malam. atau perkara dua tiga minggu. itu adalah perkara mata yang sakit karena kelamaan melototi layar laptop. perkara badan pegel karena posisi yang salah. perkara film seri yang tak ada ujungnya!
damn you barney dan robin! karena pasangan ini lah saya betah bertahan hingga season 5 (baru season 5?!). juga pasangan marshall dan lily. juga karena banyaknya 'petuah-petuah' absurd dalam film ini. jika anda kuat menonton hingga season 7 maka siap-siap semakin terpukau oleh AWESOME couple ini. remember? LEGEND....wait for it...DARY!


You Might Also Like

1 comments

  1. HEY! DON'T BLAME ME DARLING! salah sendiri jadi anak suka penasaran :p
    you should watch it till the end!

    ReplyDelete